Bangil, Dalwa Berita- HMJ (Himpunan Mahasiswa Jurusan) Bimbingan Konseling Islam (BKI) mengadakan semina bersejarah dalam perjalanan organisasi mereka. Hal ini dibuktikan dengan digelarnya seminar perdana tentang Grafologi dengan tema “Mengenali Potensi Dan Karakter Seseorang Lewat Tulisan Tangan Dan Gambar ” Seminar yang dihelat di Raava Room Dalwa Hotel ini dilaksanakan pada Kamis (11/3) pada pukul 13.30 WIB.
Acara yang diketuai oleh Husni Hazim ini mengundang Drs. Yani Santoso, C.Ht, C.Sg. seorang pakar Grafologi dan dosen asal Gresik. Sebelum seminar dimulai, Bapak Novianto, M.I.Kom. selaku Dekan fakultas dakwah IAI Dalwa mengungkapkan bahwa momen ini bukan hanya bersejarah, tapi langka. “Bukan hanya bersejarah, tapi langka. Maka fokus dan pahamilah kesempatan yang sangat berharga ini. Kalau di luar peserta diharapkan men-silent handphonenya masing-masing, tapi berhubung disini nggak ada yang bawa hp, maka diharap bagi peserta untuk meninggalkan makanannya sejenak untuk mendengarkan materi yang akan disampaikan.” Tutur dosen paling besar se-IAI Dalwa ini.
Dalam pemaparan oleh dosen yang akrab dipanggil Pak yani ini. Seminar dibagi atas dua sesi. Sesi pertama tentang pengenalan ilmu Grafologi dan sesi kedua tentang 10 pilar dalam ilmu Grafologi. Beliau mengungkapkan bahwa tulisan merupakan salah satu alternatif untuk mengenali dan melihat kepribadian seseorang. “Grafologi merupakan salah satu contoh komunikasi non-verbal. Karena di dalamnya menggunakan gerakan isyarat, bahasa tubuh, ekspresi wajah dan kontak mata, penggunaan objek seperti simbol-simbol, serta cara berbicara seperti intonasi, penekanan, kualitas suara, gaya emosi, dan gaya berbicara.” Ungkap pria kelahiran Surabaya ini. Selain itu beliau juga menjelaskan pilar-pilar Grafologi yang salah satu diantaranya tentang Baseline. “kalau tulisannya naik ke atas, maka dia cenderung tipikal orang yang suka tantangan. Tapi, jika tulisannya turun ke bawah, maka dia cenderung orang yang tipikal gampang putus asa.” Papar pria yang pernah mendapat penghargaan Certified Of Handwriting Technical itu.”
Seminar yang melibatkan 100 peserta ini dihadiri oleh Kaprodi BKI, Bapak Syafiq, S.Psi, M.Pd. Sekprodi, Bapak Alfan Arifuddin, S.Psi, M.Psi., wakil rektor III, Bapak Lutfi Rahman Habsy, M. Pdi. “ini merupakan momen bersejarah. oleh karenanya ini adalah awal kegiatan BKI yang yang baru terealisasi hari ini. harapannya, semoga HMJ BKI semakin besar, besar, dan besar. Maju, maju dan terus maju hingga kancah nasional.” Pungkas Husni Hazim, selaku ketua panitia acara.Mk_Noor/red.
Comments