beritaEvent PondokIkatan Santri DaerahZulqisti

Assyaja’ah Adakan Acara Haul Dua Ulama kharismatik Jawa Tengah

0

Bangil, Dalwa Berita-Ittihad  Asyajaah (Asosiasi Santri Jawa Tengah) kembali menghelat acara tahunan mereka yaitu, silaturahmi santri Dalwa se-Jateng sekaligus memperingati haul dua ulama karismatik asal Jateng. Tidak lain adalah Al Habib Ahmad bin Tholib al Atthas, Pekalongan dan Habib Muhammad bin Thahir al Haddad, Tegal pada Senin, (05/04).

Dihadiri lebih dari 170 santri dan asatidzah, acara yang diadakan di samping maqbarah Al Habib Qasim bin Ahmad Baharun itu berlangsung khidmat walaupun terhambat beberapa halangan. Ahmad Husein selaku ketua pelaksana mengatakan bahwa tempat acara mereka berpindah lantaran ada keperluan pondok yang mendesak.

“Ya, Acara yang seharusnya diadakan di Qoah Ammah harus berpindah lokasi ke samping maqbarah Habib Qasim Baharun. Karena kita lebih mendahulukan Hajjah Ma’had. Sehingga tempat duduk peserta acara sedikit lebih sempit. Namun, tidak mengurangi antusias serta rasa khidmat acara ini.Tuturnya.

Dimulai pada jam 21.00, acara tersebut diawali dengan pembacaan Al-Quran oleh salah satu santri asal Cilacap kemudian dilanjutkan dengan pembacaan manaqib oleh Sayyid Ahmad Baagil dengan berbahasa Arab dan di terjemahkan oleh Sayyid Muqaddam bin Syekh Abu Bakar sekaligus tausiyah.

“Diadakannya acara haul seperti ini tidak lain agar kita bisa meniru mujahadah, Akhlaq, sabar serta tawadunya sohibul haul.” ucap Habib Muqaddam di tengah tausiyahnya. Red/zul

admin dalwaberita.com
Media Informasi dan Berita Terpercaya Seputar Ponpes Dalwa

Sambangi Dalwa, Korbinmas Mabes Polri Gandeng Pesantren dalam Penanggulangan Terorisme

Previous article

Jelang H-2 Ramadhan Dalwa Persiapkan Segala Hal untuk Menyambutnya

Next article

Comments

Leave a reply