Jumat malam, (27/05/2017) panitia pesantren kilat pondok pesantren Darullughah Wadda’wah telah membuka kursus bahasa Arab yang merupakan agenda rutin pondok pesantren Darullughah Wadda’wah. Acara ini dilaksanakan pasca shalat Tarawih.
Pesantren Kilat (SANLAT) ini telah diikuti oleh lebih dari 800 santri dari seluruh pelosok negeri dan luar negeri. Turut hadir dalam acara pembukaan Habib Abdurrahman al Jufri dari Madinah. dalam wasiatnya, beliau menyampaikan akan keutamaan bahasa Arab dan kunci untuk meraih segala kesuksesan dan keberhasilan, Ceramah beliau diterjemahkan oleh Habib Muhammad bin Thohir al Haddad.
Selanjutnya acara diisi sambutan dari panitia SANLAT dan penanggung jawab SANLAT, diantaranya menjelaskan akan tata terbit santri yang mengikuti kursus ini.
Comments