Foto oleh Fikri |
Bangil,Dalwa Berita– BEM IAI Dalwa generasi 2018/2019 menggagas sebuah pertemuan yang melibatkan senior BEM dari generasi pertama hingga generasi yang ada sekarang. Hadir di rava room dalwa hotel syariah (21-02-19) wakil rektor III IAI Dalwa ust. Fauzi Hamzah, ust. Hamid Assegaf, dan ust. Lutfi Al habsyi sebagai speaker utama serta BEM angkatan tahun 2015-2018.
Acara yang dihelat oleh BEM IAI Dalwa 2018 ini menampilkan sisi lain dari para asatidzah yang dulunya pernah menjabat sebagai anggota BEM. Ust. Fauzi Hamzah, Mpd.I salah satunya bercerita tentang sepak terjang BEM pada zaman itu yang penuh suka duka. Bahkan di periode awal BEM pernah terlilit hutang di percetakan pada perintisan awal majalah Albasiroh. Ust. Hamid assegaf juga menambahkan tentang nilai esensial terpenting seorang mahasiswa IAI Dalwa adalah nilai keikhlasan. Beliau mengatakan “ jika kita mengerjakan sesuatu janganlah mengharapkan apa-apa. Ikhlaslah dalam beramal niscaya kalian akan memperoleh kesuksesan.
Berbagai macam cerita haru terus digelontorkan asatidzah dalam ajang nostalgia tersebut. Sebagian audience ada yang ikut larut dalam cerita.
Acara di tutup dengan pemaparan laporan hasil kerja selama menjabat dari BEM generasi 2015 oleh Baihaqi, BEM 2016 oleh Suyuti dan terakhir adalah bem 2017 oleh Ali Muqsit Samron.Syahrul/Red.
Comments