beritaKampusLukmanRedaksi

Adaptif dengan Zaman, LPM Dalwa Berita adakan Kuliah Jurnalistik Desain Grafis

0

Bangil, Dalwa Berita – LPM Dalwa Berita mengadakan Kuliah Jurnalistik bertemakan Belajar Desain Grafis yang digelar secara tertutup di ruangan B Pascasarjana UII Dalwa pada Rabu malam (22/5/2024).

Pembelajaran dan pelatihan desain grafis tersebut menghadirkan 3 narasumber dari LPM Dalwa Berita. Yaitu Hilmi Taufiqul Mutohar selaku Graphic Desainer Dalwa Berita sekaligus Pimpinan umum Dalwa Berita, Sayyid Muhammad Syafieq Al-Atthas selaku Graphic Desainer Dalwa Berita yang berpengalaman menjuarai kontes logo di situs 99 design dan Destiovega Maezra selaku Content Creator Dalwa Berita.

Tujuan diadakannya pembelajaran tersebut untuk memperluas wawasan santri sekaligus mahasiswa dalam mempelajari desain grafis.

“Tujuannya pertama diadakannya itu untuk memperluas lagi wawasan santri dan mahasiswa untuk mempelajari desain grafis, karena kita harus menjadi santri dan mahasiswa yang adaptif sesuai dengan zamannya,” ungkap Muhammad Azmi Hidayat selaku Ketua Divisi Litbang (penelitian dan pengembangan) Dalwa Berita.

Setidaknya ada 12 peserta telah mengikuti rangkaian acara Kuljur Desain Grafis tersebut. Dimulai dari pengenalan tentang desain grafis serta software Corel Draw oleh Saudara Hilmi hingga bisa praktek langsung secara kelompok dengan bimbingan mentor Saudara Sayyid Syafieq dan Saudara Maezra.

Alasan dipilihnya software Corel Draw sebagai dasar pembelajaran pada kali itu adalah karena bersifat serbaguna dan berfitur lengkap.

“Corel Draw itu bisa menjadi wadah untuk mengimajinasikan apa yang ada di benak kita, jadi tidak terbatas dan lengkap dalam segi fiturnya,” kata Muhammad Azmi Hidayat.

Abdul Karim, santri mahasiswa UII Dalwa Prodi PAI sekaligus salah satu peserta pembelajaran kali itu mengungkapkan kesan pertama kalinya dalam belajar desain grafis.

“Alhamdulillah ini pengalaman pertama kaliku, dengan mengikuti seminar kali ini saya merasa mendapat ilmu tentang desain grafis,” ungkapnya.

Hobinya dengan menggambar bahkan karyanya dijadikan logo angkatan Syababul Kheir itu menjadikan dia tertarik untuk bisa belajar desain grafis.

“Ingin mengembangkan bakat, karena emang udah hobi gambar tapi belum bisa megaplikasikan,” ujarnya.Lukman/red.

admin dalwaberita.com
Media Informasi dan Berita Terpercaya Seputar Ponpes Dalwa

STIT Syeikh Muhammad Nafis Jalin Kerjasama Pendidikan Dengan UII Dalwa

Previous article

Munaqosyah Bahasa Arab di Dalwa Perdana di Tahun 2024

Next article

Comments

Leave a reply