beritaKampus

Dunia Literasi Mulai Bersemi

dunia literasi mulai bersemi
0

Bangil, Dalwa Berita- Di era milenial sekarang, dunia pendidikan lebih menyukai bentuk karya berupa tulisan, sebagai tanda kemajuan lembaganya.

Pondok pesantren Darullughah Wadda’wah kembali mengadakan seminar pelatihan kepenulisan dan forum diskusi literasi, yang dibuka secara umum bagi seluruh santri guna meningkatkan semangat dan kreativitas santri dalam berkarya. Seminar kali ini mengangkat tema “Literasi Digital Dan Motivasi Jurnalistik” yang diisi oleh Ust. Reiza Praselanova, M.I.Kom. selaku dosen tetap di Institut Agama Islam Darullughah Wadda’wah pada Selasa malam (05/02/2020) di ruangan pascasarjana Ponpes Dalwa.

“Dulu, seorang jurnalis tak lebih dikenal sebagai seorang ahli tulis, bahkan ada yang menyebutnya kuli tinta. Semakin berkembangnya zaman, para jurnalis juga melakukan transformasi menjadi lebih profesional. Para jurnalis bekerja pada media yang menciptakan berita yang bersumber dari tulisan-tulisan mereka, dan itulah yang setiap harinya kita baca. Sehingga pada saat ini dapat dikatakan bahwa apa yang media ucapkan, itulah yang dunia percaya,” tutur beliau. Beliau juga menambahkan bahwa “mungkin Bahasa lisan sekarang sudah berubah menjadi Bahasa tangan sepertinya.”

“Semoga dengan adanya seminar kali ini, dapat menciptakan jurnalis-jurnalis baru yang berasal dari pondok ini tentunya, sehingga para santri bukan hanya dapat berdakwah menggunakan lisan tapi juga berupa tulisan.” jelas beliau pada audiens.Ashar/red.

admin dalwaberita.com
Media Informasi dan Berita Terpercaya Seputar Ponpes Dalwa

Peserta: Kalau Bisa, Bahtsu Masail Ini Jangan Setahun Sekali

Previous article

Seminar Bersama Pakar Fiqih Muamalat Di Ponpes Dalwa

Next article

Comments

Leave a reply