beritaEvent PondokKampusRangga

Dauroh Ilmiah dari Ketua Prodi Universitas Ahgof

Dauroh Ilmiah dari Ketua Prodi Universitas Ahgof
0

Bangil, DalwaBerita- Masih di bulan awal tahu baru 2020, pondok pesantren Dalwa kembali kedatangan salah satu pengajar universitas Ahgaf (14/01/2020). Beliau adalah Dr. Al-Habib Abdurrahman bin Abdullah As-Segaf ketua prodi fiqh dan ushulnya di fakultas Hukum dan syariah Universitas Ahgof yang juga termasuk salah satu Mufti di daerah Hadramaut, Yaman.

Kedatangan beliau pada pukul 14.30 WIB, disambut langsung oleh Mudirul Ma’had Darullughah wadda’wah Abuya Habib Zain Baharun di kantornya. Selepas itu, beliau langsung memulai Daurah ilmiyah di masjid Bait al-Ghaffar dengan menjelaskan kitab karangan beliau sendiri yang berjudul, “Durus al-Qawaid al-Fiqhiyah

“Dasar-dasar dalam hukum syariat Islam itu ada dua bagian. Pertama, ushul fiqh. Kedua, Qawaid al-fiqhiyah.” Jelas beliau membuka pembahasan dengan menggunakan bahasa Arab yang fasih.

Dalam pertemuan pertama di siang hari itu, beliau mengupas tuntas masalah Qiyas. Mulai dari cara pengambilan hukum asalnya, peng-qiyas-an dengan permasalahan lain, sampai batasan-batasan yang tercakup dalam masalah Qiyas.

Daurah ilmiyah tersebut dilanjutkan selepas sholat Maghrib, para peserta Daurah ilmiyah ini pun dikhususkan untuk santri-santri yang duduk di kelas Tsanawiyah dan Aliyah diniyah.RanggaMangkoso/red.

admin dalwaberita.com
Media Informasi dan Berita Terpercaya Seputar Ponpes Dalwa

Perumusan SPMI IAI DALWA, Wujud Sinkronisasi antara Jami’ah dan Ma’had

Previous article

الإبداع للتاريخ جمادى الأولى 1441 هـ

Next article

Comments

Leave a reply