beritaEvent PondokRedaksi

Isi Waktu Kosong Jelang Perpulangan, Grup Ar-Ridwan Syiria dan Habib Hamzah Alatas Hibur Santri Dengan Shalawat

0

Bangil, Dalwa Berita- Al-Marashli ensemble atau dikenal dengan Ar-Ridwan kembali tampil di pondok pesantren Darullughah Wada’wah pada Selasa malam  (27 februari 2024).

Konser shalawat bersama Ar-Ridwan digelar dalam rangka mengisi hari libur santri; juga karena bertepatan Ar-Ridwan sedang mengadakan tour konsernya di Indonesia, Hal ini sebagaimana yang dikatakan oleh ustaz Abdurrahman Fahmi selaku panitia acara.

Sambil menunggu dimulainya acara, grup Mambaus Shofa membawakan beberapa qasidah sembari menunggu Abuya Zein beserta rombongan dan grup nasyid Ar-Ridwan ensemble, kemudian rombongan Abuya beserta grup nasyid Arridwan pun datang diiringi dengan arak arakan marching band.

Acara dimulai dengan pembacaan tartibul fatihah yang dipimpin oleh Habib Ahmad Al Haddad, setelah pembacaan tartibul fatihah, konser Ar-Ridwan pun dimulai.

Sebelum memabawakan qasidah, Syekh Yaseen Al Marashli tampak sangat senang pada acara kali ini, beliau mengungkapkan bahwa kedatangannya ke Dalwa sepertihalnya sedang pulang ke rumah.

“Saya bingung mau ngapain karena saya sangat senang, jika saya menuju ke Dalwa saya seperti sedang menuju rumah,”.

Pada acara tersebut Habib Hamzah Al-Attas, tamu asal Hadramaut ikut memeriahkan acara kali ini dengan membawakan qasidah Dalwa biha ala hadromi, kedatangan beliau disambut dengan sangat antusias oleh para santri, tak hanya itu beliau juga membawakan qasidah yang dibuat khusus untuk Abuya Zain Baharun

Kemegahan dan pernak pernik lampu membuat para santri tampak sangat senang pada konser kali ini,dilihat dari mereka yang sangat berenergik ketika membaca qasidah secara bersama sama.

Acara pun ditutup dengan pembacaan qasidah Syaillilah ya Romadhon sekaligus do’a yang dibawakan langsung oleh Abuya Zain Baharun.Gio/Red.

admin dalwaberita.com
Media Informasi dan Berita Terpercaya Seputar Ponpes Dalwa

Akan Ditugaskan Ke Daerah, SPM 2024 Dapat Pesan Khusus Dari Habib Segaf

Previous article

Libur Ramadhan Telah Tiba, Ini Prosedurnya!

Next article

Comments

Leave a reply