AfdillahberitaKampus

Prodi HKI Optimis Dapatkan Predikat Unggul pada Akreditasi Tahun Ini

0

Bangil, Dalwa Berita- Program studi (Prodi) Hukum Keluarga Islam (HKI) UII Dalwa terus berupaya untuk meningkatkan Sumber Daya Manusia (SDM) mahasiswanya salah satunya akreditasi.

Akreditasi yang dilakukan oleh BAN-PT digelar secara offline di Ravva room, Dalwa Hotel Syariah, Jumat (15/09/23). Dan akan terus berlanjut hingga Ahad (17/09/23) mendatang.

Ketua tim akreditasi, Dr. Welly Kuswanto, M.Pd. mengatakan, bahwa saat ini pihaknya berharap agar Prodi HKI bisa menaikkan predikatnya yang saat ini mendapatkan predikat B.

“Kami berharap agar HKI ini mendapat predikat baik sekali bahkan Unggul, kami berharap demikian lantaran HKI adalah salah satu Prodi tertua yang ada di UII Dalwa,” ujarnya.

Beliau juga optimis dengan terdaftarnya jurnal para dosen di Scopus dan kerja sama Internasional yang dilakukan pihak kampus, seperti dengan Universitas Imam Syafi’i, Mukalla, Yaman beberapa waktu lalu misalnya dapat menjadi nilai plus untuk Prodi HKI.

Ia juga menuturkan, bahwa sejauh ini akreditasi sangat penting. Karena dengan akreditasi pasti sudah tidak diragukan lagi dari segi kualitas dan sistem pendidikannya. Sehingga nantinya, menghasilkan lulusan atau alumni yang memiliki kompetensi sesuai dengan standar pendidikan.

“Akreditasi sangat penting terutama untuk Prodi dan kampus dalam meningkatkan kualitas pendidikan dan mutu mahasiswanya,” tuturnya.

Ia menambahkan, bahwa selaku Ketua tim akreditasi ia berharap dapat menjadikan Prodi HKI lebih baik lagi, baik dari sisi kualitas pembelajaran dan bisa jadi contoh bagi Prodi-prodi yang lain.

“Semoga HKI raih akreditasi unggul dan dapat menjadikan kualitas pendidikan di prodi semakin bagus dan meningkat, serta menjadi barometer atau grand design bagi Prodi-prodi yang lain,” pungkasnya.Afdillah/red.

admin dalwaberita.com
Media Informasi dan Berita Terpercaya Seputar Ponpes Dalwa

Kegiatan Amal Donor Darah Perdana Ponpes Dalwa Tuai Antusias Santri dan Dewan Asatizah

Previous article

Menyambut Hari Kelahiran Nabi, Santri Dalwa Gelar Bakti Sosial

Next article

Comments

Leave a reply